Sudah 5 minggu masa kehamilan Mamah Fhea di rumah. Dia bilang suasana dan perasaannya agak berbeda dengan sewaktu hamil Fhea. Beberapa perbedaan aktifitas sudah dimulai:
Yang pasti, sukacita sekali menjalani proses ini untuk kedua kalinya. Terima kasih Tuhan untuk semua keajaiban ini!
- Sudah mulai rutin bawa minyak wangi sidola yang katanya sangat efektif mengatasi mual hamil.
- Tidak naik motor lagi. Walau les biola, gitar dan ngelesin biola juga, terpaksa harus dilewati dengan naik angkot. Fuh!
- Kalau dibonceng motor masih berani, tapi aku udah mulai stres ngeboncengnya. Kalau naik mobil atau motor langsung panik kalau harus melewati polisi tidur.
- Mamah Fhea mulai cepat panik kalau aku agak terlalu lama diluar atau hpku mati.
- Fhea sudah tidak bisa digendong lagi oleh Mamahnya. Kasian juga Fhea...dan kasian juga Papah Fhea (hehehe)
- Burung Dara
- Tahu Isi, Kampung Daun (Bandung)
Yang pasti, sukacita sekali menjalani proses ini untuk kedua kalinya. Terima kasih Tuhan untuk semua keajaiban ini!
Comments
Post a Comment